MUSRENBANG TAHUN 2020 KELURAHAN BRONTOKUSUMAN

Bertempat di Hotel Gallery Prawirotaman, dan dihadiri oleh Camat, Lurah,FORKOPIMCA, LPMK, Ketua Kampung, Ketua RW,  para Kader, Karang Taruna, Babinsa, Babinkamtibmas, tokoh masyarakat, staff Kelurahan Brontokusuman pada hari Senin 27 Januari 2020. Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) merupakan agenda tetap di Kelurahan yang dilaksanakan setiap awal tahun dilakukan untuk membuat perencanaan pembangunan Kelurahan Tahun 2021 dan bertujuan untuk menyerap usulan-usulan dari berbagai pihak untuk pembangunan Kelurahan menjadi lebih baik. Lurah Brontokusuman menyampaikan bahwa angka kemiskinan kita saat ini sebesar 13 % dan penurunan penerima KMS sebanyak 129 KK. Perwakilan dari BAPPEDA memaparkan bahwa program gandeng gendong merupakan salah satu program untuk mengurangi angka ketimpangan. Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan perlindungan anak juga memaparkan tentang roadmap kampung, dan kota layak anak yang bertujuan agar anak anak mendapatkan hak hak nya dan merasa aman serta nyaman. Musrenbang bertujuan untuk mewujudkan visi dan misi Pemerintah Kota Yogyakarta dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, menurunkan angka kemiskinan dan mengurangi kesenjangan sosial masyarakat.