Monitoring dan Evaluasi Rumah Data Kependudukan

Pada hari Rabu tanggal 14 Agustus 2024 pukul 13.00 WIB DP3AP2KB Kota Yogyakarta menghadiri Monitoring dan Evaluasi Rumah Data Kependudukan bertempat di Kelurahan Brontokusuman.

Dalam hal ini Lurah Brontokusuman Maryanto, SE.,MM memberikan sambutan berkaitan kegiatan tersebut. Dan yang hadir yaitu tim data dari DP3AP2KB Kota Yogyakarta, LPMK, Ketua Rumah Data Kependudukan beserta anggota, Kader Kampung KB dan Penyuluh KB Kemantren Mergangsan.

    

Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi dan menilai kinerja pengurus RDK Kelurahan Brontokusuman Tahun 2024.  Adapun penilaian disesuaikan dengan kriteria yang telah ditentukan antara lain:
1. Sarana dan prasarana RDK
2. Pemahaman kader RDK mengenai pengololaan RDK, pengolahan data, dan analisis data. Untuk hal ini, Ketua RDK diharapkan membuatkan paparan.
3. Eksistensi RDK untuk pemanfaatan, perencanaan, dan intervensi program di kelurahan
4. Kelengkapan dan ketersediaan data
5. Inovasi dan kreativitas RDK

  

Setelah mengikuti kegiatan ini agar diharapkan peserta mampu melakukan Update data kegiatan Kampung KB dalam Web Rumah Data Kependudukan, kegiatan ini terlaksana dengan bantuan/fasilitasi dari Penyuluh KB Kemantren Mergangsan. Kegiatan ini terlaksana dengan antusias peserta cukup baik.